Senin, 16 Oktober 2023

Al-Aqsa

 



Jerusalem disebut sebagai tempat suci 3 agama, yaitu Yahudi, Kristen, dan Islam. Dua agama, yaitu Yahudi dan Kristen punya banyak kejadian sejarah di tempat itu. Ribuan tahun lalu kota itu memang tempat tinggal orang Yahudi, mereka mendirikan rumah-rumah ibadah yang mereka anggap suci. Yesus adalah orang Yahudi. Ia dipersembahkan (Presentation of Jesus) di sebuah kuil di Jerusalem.
Bagaimana dengan Islam? Nabi Muhammad diyakini singgah ke Jerusalem (dalam Quran disebut Masjid Al-Aqsa) dalam perjalanan Isra' Mi'raj. Nabi juga menjadikan Masjid Al-Aqsa sebagai kiblat, arah menghadap saat salat, di masa awal Islam, sebelum dialihkan ke arah Mekkah.
Tapi ada fakta penting di sini. Pada zaman ketika Nabi masih hidup, wujud fisik Masjid Al-Aqsa itu tidak ada. Fisik masjid ini baru ada 50 tahun kemudian, dibangun oleh khalifah kelima Bani Umayyah, yaitu Abdul Malik.
Al-Aqsa didirikan di lokasi kuil tua Yahudi yang disebut Temple Mount. Kuil itu diyakini didirikan oleh King Solomon. Mungkin karena meyakini bahwa yang dibangun Solomon (Sulaiman) dulu adalah sebuah masjid (bukan kuil), Abdul Malik membangun masjid pula di situ.
Serangan Hamas ke Israel minggu lalu mereka namai Badai Al-Aqsa. Mereka menyatakan serangan ini sebagai balasan atas penodaan Al-Aqsa oleh orang-orang Yahudi. Menodai bagaimana? Orang-orang Yahudi beribadah di situ, itu dianggap penodaan.
Dek Hamas, orang-orang Yahudi itu sudah beribadah di situ ribuan tahun sebelum agamamu ada.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar